Jumat, 25 November 2016

Ide Desain untuk Bordes

 

Foto : Rumah contoh Metland Menteng Type Aquila

Tahukah Anda apa nama area datar yang menghubungkan antar bagian tangga? Area transisi saat kita menaiki dan menuruni tangga ini disebut dengan bordes. Sekalipun hanya tempat untuk beristirahat sejenak saat lelah menaiki tangga, bordes tetap tidak boleh dibiarkan begitu saja. Paling mudah, dinding bordes dapat dihiasai dengan lukisan, artwork, atau satu bingkai foto besar.

Namun, Anda juga bisa loh mencoba untuk memanfaatkan bordes dengan lebih maksimal. Ada banyak ide desain untuk bordes yang bisa diterapkan. Seperti apa?


Area Kerja

Bila area bordes cukup besar, memanfaatkannya dengan menempatkan meja kerja bisa menjadi ide desain yang menarik. Ide ini juga bisa menjadi solusi bagi rumah mungil dengan kebutuhan ruang yang banyak. Memanfaatkan setiap sudut rumah bukanlah kesalahan! Namun, ingat untuk tetap memberi ruang agar orang dapat berjalan dengan nyaman tidak mengganggu alur pergerakan.

Tempat Duduk

Tempat duduk yang dimaksud ialah dengan membuat bay window di salah satu sisi dinding. Akan lebih baik, bila bay window didesain di sisi dinding yang menghadap ke arah luar. Tambahkan pula jendela kaca berukuran cukup besar. Dengan begitu, Anda dapat duduk bersantai sambil membaca buku ditemani pemandangan luar.

Storage

Menjadi area penyimpanan dapat dengan meletakkan lemari atau membuat built in storage. Bila mendesain, built in storage tampilan bordes tentunya akan jauh lebih menarik dan tidak akan memakan banyak space di area tersebut. Tampilan memukau juga bisa didapatkan dengan menjadikan storage sebagai area display untuk berbagai benda yang disimpan.



Tidak ada komentar:

Posting Komentar